Tolong, Bayi 6 Bulan Ini Butuh Biaya Operasi |
Tolong, Bayi 6 Bulan Ini Butuh Biaya Operasi Posted: 24 Nov 2015 08:55 PM PST BANDARLAMPUNG - Anisa Putri (6 bulan), bayi korban kebakaran, masih dirawat di Rumah Sakit Imanuel Bandarlampung. Buah hati pasangan Roni (36) dan Haryati (30) itu menderita luka bakar hingga 50 persen. Bayi mungil ini hanya bisa menangis dengan balutan perban di tubuh. ''Terus terang Mas, saya ini orang tidak punya. Terlebih kena musibah ini (kebakaran, Red), jadi bingung mikirnya," kata Roni, orang tuanya, saat dikonfirmasi di ruang Mawar RS Imanuel kemarin. Warga Serdang, Tanjungbintang, Lampung Selatan, ini menyatakan, pasca kebakaran menimpa rumahnya, belum ada bantuan yang datang. ''Ini saja mau operasi. Saya diminta pihak rumah sakit untuk datang ke sini hanya untuk menandatangani sejumlah berkas. Untuk biaya operasi itu saja, katanya sebesar Rp5 juta. Uang sebesar itu, hingga saat ini belum ada," keluhnya. Haryati menambahkan, putri kandungnya itu dirawat di RS Imanuel sejak Minggu malam hingga saat ini. Ia menceritakan, sebelum terjadi musibah kebakaran tersebut, dirinya dan suami membuka lapak jajanan anak-anak berupa Sosis. Sebab tidak jauh dari rumahnya ada warga yang tengah hajatan. "Saat itu, saya meminta suami untuk mengantarkan kedua anak pulang kerumah. Sementara saya menutup lapak dan membereskan barang dagangan. Dalam posisi mati lampu, lilin itu tampa alas diletakan diatas televisi yang berada di ruang kamar tempat anak kami tidur. Mungkin lilin itu habis, merambat barang yang lain, hingga akhirnya api itu membakar anak saya ini," jelasnya. Sekedar diketahui musibah kebakaran melanda kediaman salah seorang warga yang berada desa Serdang, Kecamatan Tanjungbintang, Lampung Selatan, Minggu (22/11) sekitar pukul 21.45wib. Akibat kebakaran itu, bayi bernama Anisa Putri yang masih berusia enam bulan mengalami luka bakar dan terpaksa dlarikan ke rumah sakit Imanuel bandarlampung. (ozy/c1/wdi) |
You are subscribed to email updates from Bandarlampung. To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 1600 Amphitheatre Parkway, Mountain View, CA 94043, United States |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar