BELI DI SHOPEE

Jumat, 12 Februari 2016

Wakil Wali Kota Terpilih Yusuf Kohar Bacakan Puisi

Wakil Wali Kota Terpilih Yusuf Kohar Bacakan Puisi


Wakil Wali Kota Terpilih Yusuf Kohar Bacakan Puisi

Posted: 12 Feb 2016 08:05 AM PST

radarlampung.co.id- Kedatangan Wakil Wali Kota Bandarlampung terpilih Yusuf Kohar dalam pertunjukan Komunitas Seni Malam Puisi (Malpus), Jumat (12/2) malam menghibur para komunitas seni yang hadir.

Yusuf Kohar yang juga memiliki hobi di bidang seni tampil membacakan puisi. Judulnya "Kangen" Karya Refitra Fernando.

Usai membacakan puisi, Yusuf Kohar mengaku sangat mendukung dan mensupport kegiatan ini.

"Saya berharap dalam mengembangkan komunitas seni ini bisa terus di kembangkan,"  ujarnya kepada radarlampung.co.id.

Menurutnya, seni mencerminkan karakter kreatif dan tidak kaku. Seni juga harus laku dan diketahui orang.

"Ya semoga saja kalangan komunitas ini terus menciptakan seni-seninya dengan mengeluarkan formulasi-formulasi yang baru dan membuat orang banyak menjadi simpatik," pesannya.

Pertunjukan Komunitas Malpus Bandarlampung diselenggarakan di Kedai Union Ina, Jl. Za. Pagar Alam, Kedaton.

Kumpulan berbagai komunitas seni di Bandarlampung hadir dan menampilkan masing-masing seninya.

Acara juga dihadiri Muchlas Bastari, anggota Komisi III DPRD Bandarlampung.  Acara ini merupakan kegiatan yang rutin digelar sebulan sekali. Kali  ini temanya Membumikan Langit. (cw1/adi)

Pekan Depan, Kapolda Tinggalkan Kantor

Posted: 12 Feb 2016 06:34 AM PST

radarlampung.co.id - Pejabat tak harus bekerja di kantor dengan nyaman. Kursi empuk, ruang ber-AC, lengkap dengan segala fasilitas serbaada. Karena itulah, Kapolda Lampung Brigjen Ike Edwin membuat gebrakan bekerja di luar kantor mulai pekan depan.

"Ini juga berlaku bagi pejabat lain di lingkungan kepolisian seperti Dirintel, Karorena, Dirbinmas, dan Dirlantas. Penjadwalannya sedang disusun Kabid Humas AKBP Sulistyaningsih," ungkap Kapolda di Graha Jurnalis, Jumat (12/2).

Menurut dia, nantinya masyarakat Lampung dapat secara langsung menyampaikan keluhan kepada pejabat kepolisian. Tak ada birokrasi lantaran kebijakan ini muncul untuk melayani masyarakat. "Tujuan saya tak lain ingin mengabdikan diri kepada masyarakat dan memberikan yang terbaik di Lampung ini," tandasnya. (cw1/ade)

OJK Obati BPR Sakit

Posted: 12 Feb 2016 12:48 AM PST

radarlampung.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Lampung mengupayakan bank perkreditan rakyat (BPR) di Lampung dalam kondisi sehat. Terutama untuk BPR skala kecil, yang kondisinya tidak seperti BPR besar dimana mampu menjaring sumber daya manusia (SDM) dengan kualitas lebih baik.

Ketua Kantor OJK Lampung Untung Nugroho menuturkan, pihaknya akan menganalisis kondisi keseluruhan BPR di Lampung. OJK bakal mengklasifikasikan BPR mulai risiko tinggi hingga rendah. "Dalam hal ini OJK memiliki ketentuan untuk tingkat kesehatan BPR," ujar Untung kala menerima kunjungan tim redaksi Radar Lampung, di ruang kerjanya, Jumat (12/2), siang.

Untung menuturkan, OJK secara internal sudah menganalisis sejumlah BPR berkaitan dengan kondisi kesehatan perusahaan. Menurut dia, dengan adanya klasifikasi tersebut dapat menjadi bahan analisis utama oleh pengawas. "Pemeriksaan dan pengawasan yang dilakukan salah satunya dari sisi regulasi," tandas Untung. (sur/ade)

Jalan Dibuat Mulus, Polwan Giat Paduan Suara

Posted: 11 Feb 2016 08:29 PM PST

radarlampung.co.id- Menyambut kunjungan kerja (Kunker) Kapolri Jendral Badrodin Haiti pada Senin (15/2) mendatang, berbagai persiapan dilakukan jajaran Polda Lampung. Salah satunya, komplek Mapolda Lampung diaspal ulang secara keseluruhan.

Berdasar pantauan radarlampung.co.id, Jumat (12/2) siang, terlihat jalan sudah mulus mulai pintu gerbang masuk hingga pintu keluar.

"Iya jalanan di komplek mapolda diaspal ulang untuk menyambut kedatangan Kapolri dalam kunjungan kerjanya (Kunker)," kata Kabid Humas Polda AKBP Sulistyaningsih.

Menurut Sulis, sapaan akrab Sulistyanisngsih, dalam menyambut orang nomor satu di korps Bhayangkara itu, berbagai persiapan lain juga dilakukan. Ini sesuai dengan amanah Kapolri, bahwa Polisi Wanita (Polwan) harus menjadi revolusi mental polisi.

"Kunjungan nanti yang akan di prioritaskan kepada Kapolri dengan menonjolkan Se-Polwan Polda Lampung," bilangnya

Karena itu, tambah Sulis, Polwan juga melakukan pelatihan paduan suara.

"Tiap hari mereka melakukan latihan di sini. Ia pelatihan ini, tak lain menunjukan berbagai keterampilan Sepolwan Polda Lampung kepada Kapolri," ujarnya. (cw1/adi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

BELI DI SHOPEE

Populer

New